Stadion Speed Skating Baru di Beijing Terinspirasi Gasing

Dipublikasikan oleh Azka Muhammad Irfan

02 Maret 2022, 14.28

Sumber: (Populous Architech)

Firma arsitek asal Amerika Serikat, Populous, baru saja menyelesaikan konstruksi stadion “Ice Ribbon” yang akan digunakan untuk Olimpiade Musim Dingin 2022 di Beijing.  Stadion ini rencananya dibuka untuk umum pada tanggal 4 Februari mendatang dan  menjadi venue olahraga speed skating. Populous memenangkan kontes global untuk membangun satu-satunya venue baru untuk keperluan Olimpiade Beijing. Firma ini juga pernah merancang stadion kandang untuk Olimpiade Musim Dingin 2014 di Sochi, Rusia.

Konstruksi proyek ini langsung dipimpin oleh staf dari kantor pusat Populous Asia Pasifik di Brisbane. Nama Ice Ribbon terinspirasi bentuk fasad stadion, di mana tampak gulungan pita raksasa dan akan menyala ketika malam hari. Seperti dikutip dari Design Boom, Kepala Kantor Perwakilan Populous China Tiric Chang mengungkapkan, desain eksterior stadion ini terinspirasi dari permainan es tradisional di Beijing yang melibatkan putaran gasing berkecepatan tinggi.

Seni buddhis dari dinasti Tang juga mengilhami tampilan pita cahaya, yang mengelilingi bagian ekstrior bangunan berbentuk oval tersebut. “Desain stadion ini tak hanya menampilkan permukaan es dan bentuk oval, tetapi juga menggambarkan gerakan speed skater berkecepatan tinggi," kata Chang.

Chang menambahkan dalam proses desain, ia meminta para arsiteknya untuk lebih berani mengeluarkan ide-ide baru dan menerjemahkan dalam bentuk gambar. Setelah Olimpade Musim Dingin 2022 selesai, stadion ini bisa dialihfungsikan sebagai fasilitas publik baik untuk sebagai arena ice skating public, hoki es bahkan digunakan untuk festival musim dingin.

Sumber: kompas.com